Thursday, May 7, 2015

Traveling ke London, Coba Belanja Mewah di Harrods



Liburan ke London di Inggris tentunya kurang mantap tanpa belanja. Salah satu pusat perbelanjaan yang terkenal di London adalah Harrods. Wisata belanja di Harrods tentunya bisa jadi pengalaman yang menyenangkan!

Harrods ada di 87-135 Brompton Road, Knightsbridge, London dan disebut-sebut sebagai mall terbesar di Eropa dengan luas 20.000 m2. Dari luar memang sudah terlihat betapa luasnya bangunan yang bergaya Eropa ini.

Saat memasuki Harrods, ada sekuriti yang menyapa dan mengingatkan untuk menjaga keamanan barang masing-masing.. Adar iformasi bahwa untuk masuk ke Harrods, haruslah berpakaian sopan.

Setelah melewati sekuriti, kita berjalanan memasuki mall. Terlihat jejeran produk fashion dari brand terkenal. Seperti Armani, Burberry, Calvin Klein, Hugo Boss, Marc by Marc Jacobs, Michael Kors dan lain sebagainya.

Produk fashion ini berupa pakaian, tas, sepatu, parfum hingga aksesoris. Barang-barang ini dijual dengan harga selangit! Tapi jika memang belum ada barang yang ingin dibeli, sekedar window shopping pun sudah cukup menyenangkan.

Selain fashion, ada pula perabot dapur, alat elektronik serta berbagai restoran dengan aneka menu. Usai window shopping, kami turun ke lantai bawah untuk melihat monumen Putri Diana dan Dodi Fayed. Monumen ini dibangun untuk mengenang Putri Diana dan Dodi Fayed yang tewas dalam kecelakaan di Paris.

Bagian atas monumen dipasangi foto mendiang Putri Diana dan Dodi Fayed. Sedangkan bagian bawah berisi air. Para pengunjung banyak yang terlihat melempar koin ke dalam air. Koin-koin ini rupanya akan dikumpulkan dan digunakan sebagai donasi sebuah sekolah yang ada di Kent, Inggris.

Cara ke sana:

Nah, jika sedang liburan di London dan ingin mampir ke Harrods, Anda bisa naik tube atau kereta bawah tanah dan turun di Stasiun Knightsbridge. Keluarlah melalui exit Brompton Road. Setelah itu Anda tinggal jalan kaki sampai ke Harrods. 

No comments:

Post a Comment